Halaman

Sabtu, 21 Januari 2012

Printer Epson Pilihan Saya...

Image Courtesy: epson.com.sg
Saya berkecimpung dalam hal cetak mencetak menggunakan printer inkjet sudah sejak lama. Dan sebagian besar data yang saya cetak adalah gambar full color beresolusi tinggi. Beberapa merk printer sudah pernah saya gunakan. Dan akhirnya sampai sekarang saya putuskan untuk memakai printer merk Epson. Kenapa?

  1. Hasil cetaknya sangat bagus. saya mencetak gambar full color hanya dengan kualitas 'text and Image' dan hasilnya sangat halus. Hanya sayangnya, proses cetaknya lama.
  2. Perawatannya mudah. terutama yang saya maksud adalah jika tinta mampet, Cara membersihkannya relatif sederhana. jika menggunakan fitur 'Head Cleaning' tidak bisa mengatasi, saya cukup menyiapkan selang kecil seukuran lubang untuk tempat suntikan pengisi tinta, Dilepas ink-tanknya, kemudian dengan sedikit cairan pembersih, disedot head pada bagian warna yang mampet.  Karena itu saya menyebutnya 'tahan lama'.
     
  3. Mudah dimodifikasi dengan sistem infus tanpa mengurangi kualitas cetak.
  4. Bisa mencetak di lembar kertas F4 secara maksimal (full page). Merk lain ada yang menyisakan sekitar 1 cm di salah satu sisinya. Karena itu, saya bisa 'ngakali' mencetak gambar ukuran besar (sampai 4 x 3 lembar f4) dengan mudah.

Tidak ada komentar: